[Book Review] Gelombang


Surat untuk Alfa Sagala
Sumber: goodreads

Judul : Supernova: Gelombang
Penulis : Dewi ‘dee’ Lestari
Penerbit : Bentang Pustaka
Tahun terbit : Oktober 2014
Jumlah halaman : 492 halaman
ISBN : 978-602-291-057-2
Selamat pagi. Selamat siang. Selamat malam, Alfa –di mana pun engkau berada.
Alfa, sejujurnya aku benci. Benci sekali. Aku benci untuk membuat sebuah review dari kisahmu. Maka, pada akhirnya pun kupustuskan untuk membuat surat pendek untukmu saja.
Alfa, bukannya aku (sok) objektif, namun rasanya sulit sekali untuk menghilangkan subjektivisme, bahkan hanya untuk menulis surat ini kepadamu. Membaca kisahmu membuat sisi kritisku mati. Aku tak bisa menghidupkan kesadaranku. Dan pada akhirnya, aku pun hanya mampu membiarkan diriku terseret ke dalam alur yang menenggelamkan.

Alfa, harus kuakui bahwa kisahmu sungguh digarap dengan lebih matang ketimbang dibanding kisah saudara-saudaramu yang lain –tapi tetap, sejauh ini aku masih tetap penasaran dengan kisah tentang saudaramu yang lain, si Partikel. Kau dibuat dari proses riset yang tentunya membutuhkan kesabaran yang tak semua orang punya. Satu yang selalu aku suka dari si penulis ceritamu adalah bahwa dalam setiap tulisannya, akhir cerita selalu saja tak tertebak. Dan lagi, jika biasanya yang ‘dijual’ pada kisah-kisah cerita yang lain adalah ending atau konflik atau alur. Maka, harus kutegaskan bahwa kisahmu menjual ketiga elemen tersebut.
Alurmu termainkan dengan cukup baik. Terlampau baik bahkan sesungguhnya. Porsinya sangat pas. Sejujurnya, Alfa, aku sempat mengkhawatirkan akan akhir ceritamu. Sebab, sampai dengan setengah halaman kubaca, aku masih belum menemukan kisah berlatarkan Tibet itu. Aku sempat takut pada akhirnya eksekusi pada puncak konflik akan terkesan terburu-buru. Namun, dugaanku salah besar, Alfa. Ah, aku merasa bodoh karena sempat meragukan kisahmu.
Alfa, selain itu aku juga sangat menyukai logo #Gelombang-mu. Entahlah, tak ada alasan pasti mengapa aku begitu menyukainya. Dan aku pun tak mau pusing-pusing mencari tahu alasannya. Namun, Alfa, ada sebuah pertanyaan yang kemudian mengganggu pikiranku. Mengapa logo #Gelombang-mu diberi warna orange dan bukannya biru? Iya, meski kutahu warna biru telah terpakai untuk saudaramu.
Alfa, rasanya tak perlulah aku menulis lebih panjang lagi dari ini. Sebab, hal tersebut memanglah tak diperlukan. Terakhir saja untuk mu, Alfa. Tolong sampaikan salam hangat dariku untuk penulismu, Ibu Suri. Sampaikan juga padanya, bahwa aku di sini sedang gundah menanti kehadiran saudaramu yang terakhir, Intelegensi Embun Pagi.
Selamat pagi. Selamat siang. Selamat malam, Alfa –di mana pun engkau berada.

Comments